Harvest Moon: Grand Bazaar


Harvest Moon: Grand Bazaar, game Harvest Moon kedua yang dilansir tahun ini, setelah Harvest Moon: Hero of Leaf Valley, cuma yang ini khusus di PSP. Makanya yang terbaru ini giliran buat gamer DS. Dalam game ini, gamer akan memiliki tanah pertanian untuk bercocok tanam dan kemudian memanen, dan juga beternak. Kamu bisa memasak, juga merayu seseorang yang bisa gamer jadikan pasangan hidup. Samalah dengan di game-game Harvest sebelumnya.

Selain itu, dalam Grand Bazaar gamer diberi kuasa untuk mengelola toko. Gamer disediakan berbagai item untuk dijual ke warga desa, termasuk target yang harus gamer jual setiap harinya. Jadi, gamer butuh strategi yang tepat. Jangan sampai, karena bisa-bisa stok barang di tokomu nggak laku terjual. Kalau gamer berhasil menjual sesuai target, maka kesempatanmu untuk menghidupkan kembali bazaar akan terbuka. Inti dari game ini adalah membuka bazaar yang sempat menghilang.
 

Hal baru lain yang bisa gamer lakukan dalam game ini adalah mengunjungi kincir angin dan craft item, misalnya perhiasan. Sama halnya dengan memasak, dalam crafting atau membuat kerajinan tangan pun kamu harus menemukan dan mengumpulkan resep baru serta bahan mentah untuk membuat karya baru.
Platform         DSDeveloper 
Marvelous Entertainment
Publisher Natsume
GenreAdventure
Release Juli/Agustus 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar